Infinix Note 60 Pro Lebih Premium
Naik ke varian Infinix Note 60 Pro, smartphone ini disebut tampil lebih premium dengan frame metal, bodi lebih tipis, serta ketahanan jatuh berstandar militer.
Layarnya mendukung refresh rate 144Hz, tingkat kecerahan ekstrem hingga 5.000 nits, serta dukungan Dolby Vision untuk pengalaman visual yang lebih imersif.
Dari sisi dapur pacu, Infinix Note 60 Pro dikabarkan menggunakan Snapdragon 7s Gen 4, dengan skor AnTuTu yang disebut menembus satu juta poin.
Konfigurasi kamera mencakup sensor utama 50 MP OIS, kamera telefoto hybrid, serta kemampuan perekaman video 4K 60fps berbasis AI.
Untuk baterai, varian Pro dibekali kapasitas 5.500 mAh dengan teknologi pengisian cepat 90W, yang diklaim dapat mengisi daya penuh dalam waktu singkat.
Infinix Note 60 Edge Andalkan Desain Tipis
Sementara itu, Infinix Note 60 Edge menonjolkan desain super tipis di bawah 7 mm dengan layar AMOLED melengkung yang terlihat elegan dan futuristis.
Layarnya mendukung refresh rate 144Hz, kecerahan hingga 4.500 nits, serta sertifikasi HDR dan Netflix Full HD, sehingga cocok untuk menikmati konten hiburan berkualitas tinggi.









